Pengalaman Mengatasi Jerawat Menggunakan essenHERB Tea Tree Foam Cleanser dan Tea Tree Toner
Assalamualaikum
Beauties!
Jerawat adalah salah satu masalah yang sudah dari jaman aku
SMA sering muncul dan hilang. Kadang memang tidak boleh sembarangan menggunakan
skincare, jika salah dan asal-asalan
tidak menutup kemungkinan malah membuat jerawat mudah sekali muncul. Pernah
sekali aku menginap di rumah teman, karena lupa bawa skincare jadi aku coba aja skincare
punya temanku. Karena aku pikir tidak apa-apa cuma sehari ini saja kan, eh
keesokan harinya ada tumbuh 2 jerawat aja, duh ternyata kulitku memang kadang
sesensitif itu.
Banyak sekali skincare yang
memiliki ingredients yang bagus untuk
kulit salah satu ingredinets yang
selalu membuat aku tertarik yaitu skincare
dengan kandungan TEA TREE. Tea Tree salah satu bahan yang di klaim ampuh untuk mencegah, mengobati
dan menenangkan jerawat. Selain itu kandungan tea tree biasanya digunakan untuk mensterilkan luka dan mencegah
bakteri berkembang. Tea tree juga
membantu kulit agar terlihat lebih sehat dan dapat digunakan untuk mencegah,
serta mempercepat proses penyembuhan jerawat. Hal inilah yang membuat aku
tertarik untuk menggunakan skincare
berbahan dasar tea tree ini.
Nah kebetulan sekali, karena rasa excited tentang skincare
yang berbahan dasar tea tree dan
manfaatnya dikulitku. Maka dari itu, aku ingin berbagi pengalaman aku setelah
menggunakan produk-produk dari salah satu brand
asal korea yang akhir-akhir ini aku gunakan yaitu EssenHERB Tea Tree.
EssenHERB Tea Tree adalah varian essenHerb yang mengandung 98% bahan alami dan di jamin aman untuk digunakan untuk semua jenis kulit khususnya kulit berjerawat, berminyak bahkan kulit sensitif sekalipun karena sudah lulus uji skin irritation test. Pada essenHerb Tea Tree ini terdapat 4 produk yaitu essenHERB Tea Tree foam Cleanser, Tea Tree Toner, Tea Tree Ampoule dan Tre Tree Cream. Dari 4 varian produk ini terdapat 2 produk yang aku gunakan yaitu essenHERB Tea Tree Foam Cleanser dan Tea Tree Toner.
essenHERB Tea Tree Foam
Cleanser
essenHERB Tea Tree Foam Cleanser adalah pembersih wajah yang
mengandung ekstrak Tea Tree yang
membantu meredakan masalah kulit dan membersihkan kulit rusak. essenHERB Tea
Tree Foam Cleanser ini juga di klaim mampu
membantu membersihkan sisa makeup, mengangkat
residu minyak dan kotoran, mengangkat sel kulit mati, mengecilkan pori-pori dan
mengontrol produksi minyak.
Dari segi packaging,
berbentuk flip top tube berukuran 150
ml berwarna putih dan perpaduan hijau pada bagian tutupnya. Pada mulut tube terdapat segel dengan alumunioum foil
untuk menjaga keseterilan produk.
Pada bagian depan packaging terdapat informasi produk yang sudah cukup jelas tertera di bagian depan dan belakang packaging. Seperti pada bagian depan terdapat nama brand, kelebihan produk, netto.
Sedangkan pada bagian belakang packaging terdapat klaim produk, cara penggunaan, ingredients,
perhatian penggunaan, barcode dan
beberapa informasi penting lainnya yang sudah di terjemahkan dalam bahasa
Indonesia.
Tekstur essenHERB Tea Tree Foam Cleanser creamy, ringan, berwarna putih, aromnya wangi yang enak sekali dan
belum menggunakannya saja mencium wanginya sudah terasa menenangkan.
Cara penggunaan :
Cara penggunaanya sangat mudah, cukup tuangkan isi produk
pada telapak tangan, pijat dengan lembut secara menyeluruh pada wajah yang
telah dibasahi dan bilas dengan air hingga bersih.
Saat pertama kali menggunakan essenHERB Tea Tree Foam
Cleanser busanya creamy dan terasa
lembut dan ringan sekali. Aroma tea treenya
sangat kuat dan membuat terasa nyaman dan menenangkan saat digunakan. Setelah dibilas,
kulit terasa lembab, lembut, kesat bebas dari minyak tetapi tidak membuat kulit
terasa kering.
Setelah menggunakan kurang lebih 2 minggu aku sudah cukup
suka dengan essenHERB Tea Tree Foam Cleanser ini karena benar-benar membantu
membersihkan kulitku dengan cukup baik. Apalagi tipe kulitku yang berminyak dan
berjerawat mampu membantu mengontrol minyak berlebih, kulit terasa lebih bersih
dan terasa lebih cerah. Cuma aku belum merasakan untuk klaim dapat membantu
mengecilkan pori-pori atau meminimalisir pembesaran pori, mungkin karena aku
juga baru kurang lebih 2 minggu ini menggunakan essenHERB Tea Tree Foam
Cleanser.
Ingredients :
Dari ingredients di
atas terdapat kandungan :
Ektrak Tea Tree (Melaleuca
Altemifola Ekstract)
untuk menenangkan kulit dan sebagai antibakteri.
Terdapat Ektrak Baobab
Tree Seed untuk menjaga kulit tetap lembab, mengurangi iritasi pada kulit
dan dapat digunakan sebagai anti-inflamasi.
Niacinamide untuk membantu menghilkangkan noda hitam
bekas jerawat, mengendalikan produksi minyak dan dapat digunakan sebagai
anti-inflamasi.
Ekstrak Centella
Aciatica untuk
membantu menjaga kelembaban kulit, mengurangi peradangan pada kulit dan
membantu mempercepat penyembuhan jerawat.
Ektrak Aloe Vera (Aloe Barbadensis Leaf Ekstact) untuk membantu menyembuhkan jerawat, melembabkan kulit, sebagai anti-inflamasi dan juga digunakan sebagai antibakteri.
essenHERB Tea Tree
Toner
Harga : 249.000,-
EssenHERB Tea Tree
Toner ini adalah toner wajah yang mengandung 90% ektrak tea tree organik. Diklaim efektif
untuk menenangkan kulit yang bermasalah dan yang mengalami iritasi, merawat
kulit sensitif dengan lembut. Selain itu kandungan ektrak tea tree dapat membantu mengontrol minyak dan menjaga
kelembaban kulit.
Dari segi packaging, packaging luar terlihat, rapih, simple tetapi tetap elegan. Dengan box perpaduan warna dasar hijau dan putih, desain terdapat gambar botol seperi bentuk botol yang ada didalamnya dan terdapat segel pada bagian atas. Terdapat informasi yang sudah cukup jelas dan lengkap pada setiap sisi packaging. Seperti nama brand, keunggulan produk, netto, tanggal kadaluarsa, segel klaim produk, cara penggunaan, ingredients, perhatian penggunaan dan beberapa imformasi penting lainnya seperti yang tertera pada gambar.
Pada bagian dalam terdapat botol flip top dengan berat berukuran 20ml, berwarna hijau transfaran
dengan warna putih pada bagian tutupnya. Pada bagian packaging terdapat nama brand,
keunggulan produk, netto, keterangan
simbol jika produk ini sudah teruji secara dermatologi
dan sudah lulus uji irritation test,
dan beberapa informasi penting lainnya.
Saat tutup botol dibuka, langsung tercium wangi tea tree yang menenangkan, wanginya
tidak terlalu menyengat tetapi cukup terasa jika sudah di aplikasikan pada
wajah. Tekstur EssenHERB Tea Tree Toner ini cair seperti air, ringan dan tidak
lengket sama sekali.
Cara pengunaan :
Setelah membersihkan
wajah menggunakan EssenHERB Tea Foam Cleanser, gunakan toner dengan mengkocok terlebih
dahulu EssenHERB Tea Tree Toner untuk memastikan endapan rice starch tercampur
dengan sempurna, aplikasikan ke kulit wajah dengan menggunakan kapas.
Saat digunakan, essenHERB Tea Tree Toner ini langsung terasa
asa sensasi dingin yang membuat kulit wajaht terasa lebih segar. Setelah menggunakan
toner ini =/- 2 minggu, kulit terasa lebih lembab, sangat membantu menenangkan
kulitku yang sedikit kemerahan karena jerawat, minyak pada kulit wajah cukup
terkontrol dengan baik, membantu mengurangi jerawat dan kulit terasa kencang
tanpa membuat kulit terasa kering.
Ingredients :
Setelah melihat kandungan essenHERB Tea Tree Toner ini terdapat
ekstrak tea tree untuk menenangkan, Niacinamide dan Adensosine yang
berfungsi membantu menceraahkan sekaligus merevetalisasi kulit dan mencegah
kulit keriput. terdapat Ekstrak Centella
Asiatica untuk membantu menjaga kelembaban kulit, mengurangi peradangan
pada kulit dan membantu mempercepat penyembuhan jerawat dan Rice Starch untuk membantu melembabkan
dan mengontrol minyak pada wajah.
Overall, aku suka dengan kedua produk dari
varian essenHERB tea tree. Dari segi
packaging rapih, terlihat simple tetapi khas banget bernuansa
hijau dan putih, informasinya produk dalam juga jelas dan lengkap tertera, teksturnya
essenHERB Tea Tree Foam Cleanser dan essenHERB Tea Tree Toner sangat ringan dan
tidak membuat kulit iritasi.
Setelah menggunakan essenHERB Tea
Tree Foam Cleanser dan essenHERB Tea Tree Toner kurang lebih 2 minggu terakhir
ini dan melihat hasilnya, aku sangat menyukai kedua produk ini. Dapat dilihat
perbedaan sebelum dan sesudah menggunakan kedua produk ini, jujur kulit wajahku
terasa lebih membaik seperti mengeringkan jerawat tetapi tanpa membuat kulit
terasa kering, jarang sekali keluar jerawat-jerawat baru dan kulit terasa lebih
lembab tanpa membuat kulitku iritasi. Bagi kulitku yang berminyak menurutku
setelah menggunakan kedua produk ini, pengeluaran minyak pada wajah terkontrol dengan
baik jadi benar-benar terasa lebih fresh
dan cerah tanpa membuat kulit terlihat kusam. Untuk mengecilkan pori-pori
menurutku hasilnya belum terlihat perubahannya pada kulitku, mengingat mungkin
karena baru beberapa minggu terakhir ini aku gunakan.
Repurechase?
YES! ^^
Sedikit informasi
jika kalian ingin mencoba juga, kalian dapat membeli produk essenHERB
Tea Tree Foam Cleanser dan essenHERB
Tea Tree Toner ini di
Sociolla. Atau kalian bisa kepoin intagram essenHERB.
Oya kalian juga dapat
menggunakan kode Voucher “SBN080f29” buat dapetin diskon Rp. 25.000,- setiap
perbelanjaan di sociolla dengan minimal belanja Rp. 150.000,- lumayan lebih
hemat kan.
Thanks for visit and reading, semoga
bermanfaat ya Beautiess.
See you in my next post!^^
How to contact me :
IG : https://www.instagram.com/revanisanabella
Youtube : https://www.youtube.com/channel/UCSH8QJDW7ZdpN0nhZAW5cfw
Clozette : http://www.clozette.co.id/u/Revanisanabella
Charis
: https://hicharis.net/revanisanabella
Beautynesia
Blog : https://beautynesiablog.id/blog/revanisanabella93
Soco : https://www.soco.id/Revanisanabella.
20 komentar
naksir tonernya, semoga ada rejeki buat beli jadi bisa cobain, pengen buat ngompres jerawat pas lagi meradang hahaaa
BalasHapusbelum cobain ini nih aku beb, jadi kepo deh pengen cobain jugaaa, pas banget aku lagi bermasalah sama yang namanya jerawat, sampe pusing sendiiri hhuhu
BalasHapusBelum nyobain nih mba baru tahu ada brand ini yg toner tea tree menarique
BalasHapusSebagus itu yaaa produknya bebbb, aku penasaran karena ada best ingredients yg aku sukaaa juga hihi
BalasHapusWahh kebetulan lagi cari Toner, aku pernah pake sabunnya juga lumayan eh tapi sayangnya dia ada Niacinamide ya huhuhu
BalasHapusKandungan tea tree emang bagus banget dan punya banyak manfaat ya untuk kesehatan kulit. Jadi penasaran mau coba produknya deh
BalasHapusPerubahannya sangat terlihat ya beb, aku kalau lagi mau mens suka ada jerawat ntr aku mau cobain ini juga deh.
BalasHapusToner nya itu unik juga ya ada rice starch nya gitu. Pengen cobain jg. Bgus ya buat ngeredain dan ngeringin jerawat.
BalasHapusWah, efeknya keren ya. Jadi kepengen rekomendasikan ke anak gadisku deh. Selama di rumah terus, aduh wajahnya jerawatan aja. Harganya lumayan ya. Tapi worth it dengan khasiatnya. Btw, Tea tree emang udah terkenal bagus ya buat ngatasi jerawat.
BalasHapusWah jerawat bisa minggat gitu ya pake tea tree satu ini. Jadi mulus gitu mbak mantab
BalasHapusSalah satu yg skincare yg sering aku pakai nih ya Tea tree ini. Sudah lama juga aku ngga pakai. Bagus kok ini mba..aku juga pakai dan rekomend deh
BalasHapusBelum pernah pakai tea tree ini mba. Makasih rekomendasinyaa :)
BalasHapusAku udh pernah coba tonernya enak di pake. Cocok juga di aku
BalasHapusWah kyknya menarik nih tonernya buat dicoba, soalnya ada kandungan tea tree buat sembuhin jerawat ya mbak. AKu selalu cocok selama ini pakai produk yang mengandung tea tree soalnya :D
BalasHapusBikin kulit cerah dan masalah kulit seperti jerawat bisa langsung hilang yaa..
BalasHapusCakep produk tea tree.
Pas banget ya ada kandungan tea tree untuk meredakan serangan jerawat. Semoga kulitnya makin membaik ya dari hari ke hari dengan penggunaan toner ini secara teratur.
BalasHapusharganya lumayan ya. sesuai dg kualitas produknya. itu sampai beneran kecium aroma teh, jd makin suka dan rileks makainya kan
BalasHapussuka nih sama yang ebrbau tea tree ini, bikin relax banget jadinya. selain itu ampuh banget buat jerawat.
BalasHapusSayangnya aku kurang suka aroma tea tree, lebih prefer aroma floral yg kalem gitu hehehe
BalasHapusAJOQQ agen jud! poker online terpecaya dan teraman di indonesia :)
BalasHapusgampang menangnya dan banyak bonusnya :)
ayo segera bergabung bersama kami hanya di AJOQQ :)
WA;+855969190856